Rote Ndao,Sulutnews.com – Resam Mboeik, seorang pegiat media sosial asal Rote Ndao, menyerukan kolaborasi dan kontribusi dari konten kreator dan pegiat media sosial untuk membangun citra positif daerah. Ajakan ini disampaikan dalam acara *Sosialisasi Pengembangan Konten Edukatif dan Positif* yang berlangsung di Kantor Sekretariat Perindo, Jumat (22/11/2024).
Dalam kesempatan itu, Resam menekankan pentingnya peran media sosial dalam membentuk opini publik. Menurutnya, konten kreator memiliki kekuatan untuk memengaruhi pandangan masyarakat melalui karya-karya kreatif yang tidak hanya menghibur tetapi juga mendidik.
“Di era digital ini, media sosial adalah senjata ampuh. Saya mengajak teman-teman konten kreator untuk bersama-sama menciptakan perubahan positif. Mari kita bangun citra Rote Ndao yang lebih baik,” ujar Resam.
Ia juga menyampaikan bahwa kolaborasi dan kreativitas para konten kreator dapat menjadi kunci utama dalam menangkal konten negatif. Dengan menyebarkan pesan-pesan yang inspiratif dan edukatif, dampak buruk dari isu-isu negatif bisa diminimalisasi.
“Ketika konten positif terus diproduksi, konten negatif akan hilang dengan sendirinya. Kreativitas teman-teman ini sangat membantu, khususnya dalam merespons isu-isu yang berkembang di masyarakat,” tambahnya.
Resam Mboeik percaya bahwa citra positif daerah bukan hanya tanggung jawab pemerintah, melainkan juga masyarakat, terutama mereka yang memiliki pengaruh di dunia maya. Ia optimis, melalui kolaborasi antara konten kreator, pegiat media sosial, dan masyarakat umum, Rote Ndao dapat dikenal lebih luas, tidak hanya di tingkat provinsi tetapi juga nasional.
Sebagai penutup, Resam mengungkapkan harapannya agar semakin banyak pihak yang bergabung dalam gerakan ini. “Bersama, kita bisa membawa Rote Ndao lebih maju, lebih dikenal, dan dihormati karena kebaikan serta prestasinya,” pungkasnya.
Langkah ini diharapkan dapat menjadikan Rote Ndao tidak hanya terkenal karena keindahan alamnya, tetapi juga karena potensi kreatif dan daya saing masyarakatnya di era digital.
Reporter: Dance Henuk