Editor: Michael G. Tumiwang/UKW6508
MINSEL, SULUTNEWS.COM – Sekretaris Kelompok Kerja PPA, CCA dan Baca Mazmur, Pnt. Reinhard Wariki, ST, kepada jurnalis menuturkan, antusias peserta baca mazmur yang hingga saat ini berlangsung di wilayah pelayanan GMIM perlu dibijaksanai sebagai ajang untuk menghadirkan para PKB yang lebih rajin membaca Alkitab.
“Baca Mazmur, sebagai salah satu kegiatan yang diharapkan mampu mengajak PKB GMIM untuk lebih giat lagi dalam membaca firman. Selain sebagai salah satu Persekutuan yang bersaksi bagi kemuliaan nama Tuhan,” ujar Pnt Reinhard.
Senada dengannya, Pnt. Ari Turangan, S.Th mengungkapkan, terima kasih yang tak terhingga kepada semua PKB dan juga WKI yang turut terlibat dalam pelaksanaan kegiatan Minsel Bermazmur yang berlangsung sejak Jumat – Sabtu, 13 – 14 September 2024 di Minahasa Selatan, dibawah pimpinan Ketua PKB Rayon Minsel, Pnt. Frangky Wongkar.
Kedepan keduanya berharap, kegiatan yang sama akan lebih banyak merangsang para pembaca Mazmur PKB dan juga WKI, untuk bersaksi dalam setiap iven yang digelar, baik oleh Jemaat, Wilayah dan ataupun Sinode.(MGT)