Menu

Mode Gelap
Peringati Hari Pahlawan Tahun 2024 Caroll-Sendy Apresiasi Dua Pahlawan Nasional Asal Tomohon Gubernur Olly Dondokambey : HUT Ke-60 Sulawesi Utara Mengalami Kemajuan Pesat KPU Kabupaten Lebak Gelar Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Menparekraf Sandiaga Uno Puji Pemda Sulut Laksanakan Discover North Sulawesi 2024 Saat Ditangkap Kapal MV Lakas Berbendera Filipina Tidak Memiliki Dokumen Lengkap

Sitaro · 7 Des 2024 17:48 WIB ·

Bidan Kampung Karalung Bersama Nakes Puskesmas Ulu Gelar Posyandu Komprehensif


Bidan Kampung Karalung Bersama Nakes Puskesmas Ulu Gelar Posyandu Komprehensif Perbesar

Sitaro.sulutnews.com | Dalam upaya meningkatkan layanan kesehatan masyarakat, Bidan Kampung bersama Tim tenaga kesehatan (nakes) dari Puskesmas Ulu menggelar kegiatan Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) komprehensif. Rabu, 4/12/2024.

Kegiatan yang dilaksanakan di Kantor Kampung Karalung ini melibatkan berbagai kelompok sasaran, mulai dari balita, ibu hamil, lansia, hingga masyarakat usia produktif.

Menurut salah satu Nakes Puskesmas Ulu Siau, Elva Tengker, pelayanan yang disediakan mencakup Posyandu Balita, Kelas Ibu Balita, Kelas Ibu Hamil, Posyandu Lansia, dan Posbindu Penyakit tidak menular (PTM) yang ditujukan untuk masyarakat usia 15 hingga 59 tahun.

“Posyandu Balita, para nakes memantau tumbuh kembang anak melalui pengukuran berat badan dan tinggi badan,” Ujar Tengker.

“Kelas Ibu Balita memberikan edukasi tentang nutrisi, pola asuh, dan cara mendeteksi tanda-tanda penyakit pada anak serta Kelas Ibu Hamil yang ditujukan bagi para ibu hamil untuk mendapatkan informasi seputar perawatan kehamilan, pola makan sehat, serta persiapan persalinan. Kesehatan ibu hamil menjadi prioritas kami agar mereka dapat menjalani kehamilan yang sehat dan melahirkan bayi yang sehat,” tambahnya.

Dikatakan juga oleh Tengker, Posyandu Lansia melayani pemeriksaan tekanan darah, kadar gula darah, serta memberikan edukasi tentang penyakit degeneratif seperti hipertensi dan diabetes. Para lansia juga diberikan saran mengenai pola makan dan aktivitas fisik yang sesuai.

Sedangkan Posbindu PTM ditujukan untuk masyarakat usia produktif. Pemeriksaan mencakup deteksi dini risiko penyakit seperti hipertensi, diabetes, dan kolesterol tinggi. Kegiatan ini diharapkan mampu mencegah penyakit sejak dini dan menjaga produktivitas masyarakat.

Bidan Kampung Karalung, Sindi Kaunde, Posyandu merupakan salah satu program prioritas untuk memastikan kesehatan masyarakat tetap terpantau.

“Kami berkomitmen memberikan layanan kesehatan yang menyeluruh. Selain pemeriksaan rutin, kami juga memberikan edukasi kesehatan agar masyarakat semakin sadar akan pentingnya pencegahan penyakit,” ujarnya.

Salah satu masyarakat Kampung Karalung, Sarci Pudihang (90), mengaku senang dengan adanya kegiatan Posyandu ini.

“Kami jadi lebih mudah mendapatkan pelayanan kesehatan, tidak perlu jauh-jauh ke Puskesmas,” tuturnya.

Sementara itu, Kapitalau Kampung Karalung, Riskel Emping menyebut, kegiatan Posyandu dilaksanakan secara rutin.

“Posyandu ini telah dilaksanakan setiap bulan di tahun 2024 yang bersumber dari anggaran Dana Desa (DD),” Tandas Emping.

Artikel ini telah dibaca 1,145 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Kapolres Sitaro Sambut Kunjungan Kerja Kapolda Sulut dengan Hangat

14 Januari 2025 - 18:55 WIB

Pasangan Chyntia – Heronimus Resmi Ditetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sitaro 2025 – 2030

9 Januari 2025 - 19:56 WIB

Ini Kata Kapitalau Tentang Realisasi Penggunaan Dana Desa Kampung Karalung Tahun 2024

17 Desember 2024 - 14:16 WIB

KPU Umumkan Hasil Audit Dana Kampanye Pilkada Sitaro 2024, Chika Berani Patuh, YES TO Tidak Patuh

14 Desember 2024 - 22:08 WIB

Begini Kronologi Diterbitkannya DPS oleh Polres Sitaro dan Sikap Partai Golkar Terhadap Bob N. Janis

14 Desember 2024 - 18:39 WIB

Tim Saber Pungli Sambangi Pasar Ondong, Harimu : Memastikan Bebas Pungutan Liar

12 Desember 2024 - 09:29 WIB

Trending di Sitaro