Menu

Mode Gelap
Peringati Hari Pahlawan Tahun 2024 Caroll-Sendy Apresiasi Dua Pahlawan Nasional Asal Tomohon Gubernur Olly Dondokambey : HUT Ke-60 Sulawesi Utara Mengalami Kemajuan Pesat KPU Kabupaten Lebak Gelar Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Menparekraf Sandiaga Uno Puji Pemda Sulut Laksanakan Discover North Sulawesi 2024 Saat Ditangkap Kapal MV Lakas Berbendera Filipina Tidak Memiliki Dokumen Lengkap

Manado · 30 Nov 2024 06:55 WIB ·

APBD Sulut 2025 Ditetapkan.Ini Catatan Kritis Fraksi Partai Golkar  di DPRD Sulut


APBD Sulut 2025 Ditetapkan.Ini Catatan Kritis Fraksi Partai Golkar  di DPRD Sulut Perbesar

MANADO, Sulutnews.com – Fraksi Partai Golkar (F-PG) DPRD Sulut dalam upaya memperjuangkan amanah rakyat agar apa yang menjadi kepentingan masyarakat mendapatkan perhatian dan realisasi lewat APBD telah dilakukan. Ini terbukti saat rapat pembahasan RAPBD Sulut tahun anggaran 2025 Ketua Fraksi Golkar Priscilla Cindy Wurangian lewat rumusan yang dibacakan sebelum paripurna penetapan APBD Jumat (29/11/2024) menyampaikan sejumlah catatan kritis yang mengingatkan Pemerintah Provinsi selaku pelaksana anggaran agar penjabaran APBD wajib memberlakukan sistim Money Follow Program, sehingga setiap aspirasi masyarakat yang diperjuangkan lewat DPRD benar-benar ditindak lanjuti, lewat program kerja SKPD.

Rapat BANGGAR DPRD Sulut

“Tak hanya anggaran seremonial atau rutin yang direalisasikan oleh SKPD, tetapi setiap kegiatan yang berhubungan dengan masyarakat yang telah disetujui dalam APBD itu wajib dianggarkan dan direalisasikan dalam pelaksanaan program kegiatan. Ingat harus berlaku sistim Money Follow Program,” tegas Priscilla Cindy

Juga Srikandi partai Golkar yang masuk DPRD Sulut dari Dapil Bitung – Minut ini juga menyinggung mengenai virus African Swine Fever (ASF) yang berdampak sangat parah di Sulut, yang membuat para pengusaha kecil bahkan berskala besar harus gulung tikar sehingga menjadikan daging Babi meroket juga perlu mendapatkan perhatian agar dicarikan solusi.” Ini sudah terangkat dalam pembahasan kita, jadi perlu mendapatkan perhatian,” ungkapnya

Juga terkait penambahan modal BSG, Fraksi Partai Golkar menyetujui dengan catatan tidak bertentangan aturan.” Perlu ada perencanaan matang untuk mempertahankan pemprov sebagai pemegang saham utama, agar BSG tetap menjadi Bank kebanggaan masyarakat Sulut,” tambahnya.

Wurangian juga meminta Pemprov Sulut agar SIPD menjadi dasar dalam menjalankan program disetiap SKPD, sehingga berbagai usulan untuk peningkatan berbagai infrastruktur dibidang Kesehatan, Pendidikan, Perikanan dan Kelautan, Kehutanan, Perkebunan, Pertanian juga Infrastruktur Jalan dan Jembatan, Perumahan harus menjadi program utama di setiap pelaksanaan  APBD.(josh tinungki)

Artikel ini telah dibaca 1,233 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jhonny Suak Ajak Ratusan Genzet Sulut Gelorakan Gerakan Anti Korupsi

14 Desember 2024 - 17:29 WIB

Menteri Perdagangan Budi Santoso Kunjungi Gerakan Pangan Murah (GPM) di Manado

13 Desember 2024 - 20:13 WIB

Pnt Richard Sualang Serahkan Hadiah Juara Lomba HUT ke 62 P/KB Sinode GMIM

13 Desember 2024 - 16:18 WIB

BBM di Sulut Tiba-Tiba Berkurang Taufik Tumbelaka : Pemerintah Provinsi Jangan Diam

13 Desember 2024 - 13:54 WIB

Manajer PLN UP3 Manado PT PLN (Persero) Wilayah Suluttenggo Layangkan surat Permohonan Maaf

13 Desember 2024 - 13:03 WIB

Antrian Panjang Masih Terjadi di SPBU, 1 Botol Rp 20 Ribu

13 Desember 2024 - 12:08 WIB

Trending di Manado