Menu

Mode Gelap
Gubernur Yulius Selvanus Minta ASN Tingkatkan Pelayanan Publik dan Disiplin Dalam Tugas Peringati Hari Pahlawan Tahun 2024 Caroll-Sendy Apresiasi Dua Pahlawan Nasional Asal Tomohon Gubernur Olly Dondokambey : HUT Ke-60 Sulawesi Utara Mengalami Kemajuan Pesat KPU Kabupaten Lebak Gelar Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Menparekraf Sandiaga Uno Puji Pemda Sulut Laksanakan Discover North Sulawesi 2024

Tomohon · 25 Apr 2025 22:46 WIB ·

Walikota Caroll Senduk Buka Musda Korpri Kota Tomohon Tahun 2025


Walikota Caroll Senduk Buka Musda Korpri Kota Tomohon Tahun 2025 Perbesar

Tomohon,Sulutnews.com – Walikota Tomohon Caroll Joram Azarias Senduk, S.H. menghadiri dan membuka Musyawarah Daerah Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Kota Tomohon Tahun 2025 yang dilaksanakan di Ruang Rapat TUP Sekretariat Daerah Kota Tomohon, Jumat 25 April 2025

Dalam sambutan Walikota Tomohon menyampaikan bahwa Musyawarah Daerah Korpri Kota Tomohon Tahun 2025 ini memiliki arti sangat penting bagi kita semua, khususnya bagi seluruh ASN di lingkungan Pemerintah Kota Tomohon, karena Korpri sebagai wadah bagi para ASN memiliki peran strategis dalam mendukung terciptanya pemerintahan yang bersih, profesional dan berorientasi pada pelayanan publik yang prima.

Dikatakan bahwa pemilihan Pengurus baru ini merupakan momentum untuk memperkuat organisasi Korpri dalam menjalankan fungsinya sebagai pelindung, pengayom serta penggerak peningkatan kesejahteraan ASN.

“Pilihlah pengurus yang berkualitas dan berintegritas, perkuat peran Korpri sebagai pilar ASN profesional, kembangkan program nyata yang menyentuh kebutuhan anggota, dan bangun kolaborasi dan sinergi antar instansi” ucapnya.

Kepengurusan yang baru nantinya diharapkan mampu mengayomi serta memposisikan diri sebagai lembaga katalis dan tempat berteduh bagi anggota Korpri sekaligus menghadirkan inovasi serta terobosan untuk menjawab berbagai tantangan ke depan, “Mari kita jadikan proses pemilihan ini sebagai langkah awal untuk terus memperkuat peran dan kontribusi kita sebagai ASN yang berintegritas dan berdedikasi” ajaknya.

 

Disampaikan apresiasi dan penghargaan kepada seluruh anggota Korpri yang telah menunjukkan dedikasi, loyalitas dan komitmen dalam mendukung pelaksanaan tugas-tugas pemerintahan, pembangunan dan pelayanan Kepada masyarakat.

Edwin Roring, S.E., M.E. secara aklamasi terpilih menjadi Ketua Dewan Pengurus Korpri Kota Tomohon. Dalam sambutannya sebagai ketua terpilih, Edwin Roring, SE., ME menegaskan bahwa diharapkan Organisasi KORPRI ini dapat menjadi wadah pemersatu seluruh ASN yang ada di Kota Tomohon.

Untuk program ke depan, KORPRI Kota Tomohon akan membentuk Lembaga Konsultasi dan Bantuan Hukum (LKBH) KORPRI Kota Tomohon, yang akan diperuntukkan bagi seluruh ASN.

“Konsep dan regulasinya sudah disusun dan dalam waktu dekat akan segera ditindaklanjuti setelah pengurus KORPRI yang baru didefinitifkan”. Selain itu KORPRI Kota Tomohon juga akan mengaktifkan kembali Koperasi KORPRI yang tentunya untuk memberikan kemudahan-kemudahan bagi ASN.

Kemudian bagi ASN yang akan Purna Tugas, kami akan memformulasikan bentuk penghargaan yang dapat diberikan kepada mereka, sebagai wujud terima kasih atas pengabdian dan dedikasi mereka sebagai ASN di Kota Tomohon.

Dihadiri oleh Wakil Walikota Tomohon Sendy Gladys Adolfina Rumajar, S..E., M.I.Kom., Ketua Bidang Usaha dan Kesejahteraan Dean Pengurus Korpri Provinsi Sulawesi Utara Ir. Ronald Sorongan, M.Si., Panitia Musyawarah Korpri Kota Tomohon Tahun 2025 dan Jajaran Pemerintah Kota Tomohon.(*/Merson)

Artikel ini telah dibaca 964 kali

Baca Lainnya

Ketua dan Pengurus Dharma Wanita Persatuan Kota Tomohon Masa Bakti 2025-2029 Resmi Dikukuhkan

11 Juni 2025 - 22:23 WIB

Walikota Caroll Senduk Hadiri Pertemuan Pemkot Tomohon dengan Pihak JICA Indonesia

10 Juni 2025 - 23:33 WIB

Walikota Caroll Senduk Hadiri Rakor dan Pelantikan Tim Percepatan Pencegahan dan Penurunan Stunting Kota Tomohon

10 Juni 2025 - 23:19 WIB

Walikota Tomohon Caroll Senduk Buka Kegiatan Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Si Hebat

10 Juni 2025 - 22:08 WIB

Walikota Tomohon Pnt Caroll Senduk Selalu Ketua Pria Kaum Bapa Rayon Tomohon Hadiri Ibadah Agung HAPSA PKB Sinode GMIM Tahun 2025

6 Juni 2025 - 20:51 WIB

Menyambut Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah, Wakil Walikota Sendy Rumajar Menyerahkan Hewan Kurban Dari Presiden Prabowo dan Pemkot Tomohon

6 Juni 2025 - 10:06 WIB

Trending di Tomohon