Manado,Sulutnews.com – Wakil Gubernur Sulut (Wagub) Sulut Drs Steven Kandouw mengatakan, peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) sangat penting dan itu menjadi prioritas seperti dalam RPJMD Sulut. Dunia pendidikan menjadi perhatian untuk meningkatkan kualitas SDM kedepan” Jadi kita semua harus tingkatkan kualitas SDM terutama 194 Kepala Sekolah ( Kepsek) SMK” Kata Wagub Steven Kandouw Jumat (20/10) dikantor Gubernur dalam Pengukuhan Pengurus Musyawara Kerja Kepala Sekolah (MKKS) tingkat SMK.

Foto – Sekitar 194 Kepsek SMK se- Sulut dalam acara Pengukuhan MKKS – SMK
Dalam acara tersebut hadir Kadis Pendidikan Sulut Dr Femmy Sulu M.Si dan sekitar 194 Kepsek SMK dan staf serta guru guru.
Menurut Wagub kedepan SDM harus ditingkatkan lewat dunia pendidikan. Semua Kepsek di 194 sekolah baik Negeri dan swasta harus kerja provesional dan punya kompetensi dalam tugas agar menghasilkan kualitas pendidikan. Wadah MKKS merupakan tempat berkomunikasi dan membahas bersama semua kegiatan disekolah. Menurut Femmy Sulu Kadis Pendidikan Sulut dengan adananya wadah MKKS akan terjalin baik hubungan antara sesama Kepsek. (Fanny)