Menu

Mode Gelap
Menparekraf Sandiaga Uno Puji Pemda Sulut Laksanakan Discover North Sulawesi 2024 Saat Ditangkap Kapal MV Lakas Berbendera Filipina Tidak Memiliki Dokumen Lengkap TIFF 2024 Spektakuler, Gubernur Olly : Tomohon Jadi Perhatian Dunia Suatu Kebanggaan Bagi Sulut Wujud Komitmen Peningkatan Kualitas Pendidikan Walikota Caroll Senduk Salurkan Beasiswa Tomohon Hebat Sidang Terbuka Senat Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Samratulangi Acara Purnabakti Guru Besar Prof Bernhard Tewal

Pendidikan · 17 Jan 2023 02:30 WIB ·

Sekitar 200 Siswa SMK Pelayaran Niaga Purna Bahari Manado Mendapat Buku Pelaut


Sekitar 200 Siswa SMK Pelayaran Niaga Purna Bahari Manado Mendapat Buku Pelaut Perbesar

Manado, Sekitar 200 Siswa SMK Pelayaran Niaga Purna Bahari Manado hinga saat ini sudah mengikuti ujian sehinga sudah berhasil mendapat Buku Pelaut. Sebagai salah satu syarat penting untuk bekerja di Kapal baik didalam maupun luar negeri.

Hal tersebut dikatakan Kepsek SMK Pelayaran Niaga Purna Bahari Manado Dr Febry Manajang.M.Sc kepada Sulutnews.com Senin (16/1) di Manado.

Menurut Kepsek siswa siswa yang sudah mendapat Buku Pelaut itu barasal dari siswa kelas 11 dan kelas 12 serta yang sudah lulus tahun lalu. Setiap tahun puluhan yang mendaftar ikut ujian di Politeknik Kelautan baik yang ada di Sulut .maupun diluar Sulut. Saat ujian ada juga yang tidak lulus. ” Kita bersyukur dari sekolahnya sudah sekitar 200 siswa yang dapat Buku Pelaut. Ini cukup baik karena banyak sekolah lain yang ikut ujian namun dari sekolahnya banyak yang lulus.

Dalam bagian lain Ibu Kepsek Febry Manajang mengatakan sekolahnya pekan depan siswanya sudah akan ikut Praktek Kerja Lapanga ( PKL). Baik siswa kelas 10 dan 11 sementara Kelas 12 atau kelas ujian sudah dilaksanakan Oktober dan November 2022. Saat ini tingal mo ujian tertulis untuk kelulusan nanti.” Jadi kami sudah siap ujian akhir tertulis nanti disesuaikan dengan jadwal dari Kementrian Dikbudristek” kata Kepsek.

Untuk PKL puluhan siswa di Pelni Manado dan beberapa Perusahaan Kapal di Bitung. PKL sekitar dua hinga tiga bulan.Kepsek optimis siswa siswa yang ikut PKL akan berhasil karena dalam proses belajar teori cukup baik.

Kualitas Lulusan

Sementara itu Kepsek SMK Negeri 1 Airmadidi Minahasa Utara W Onibala S.Pd M.Pd kepada Sulutnews.com secara terpisah mengatakan siswanya sudah akan melaksanakan PKL dibeberapa kantor pemerintah dan swasta termasuk industri sesuai jurusan yang ada.

Saat ini sementara persiapan untuk menyiapkan materi selama PKL. PKL mulai bulan depan. Usai PKL bulan Maret nanti siswa langsung ujian akhir tertulis. Untuk kuialitas lulusan tidak diragukan. Karena setiap tahun sekitar ratusan siswa yang lulus banyak yang langsung kerja .” Jadi SMK Negeri I Airmadidi terus tingkatkan lulusannya” kata Onibala. (Fanny)

Artikel ini telah dibaca 1,189 kali

Baca Lainnya

Dikda Sulut Optimis Puluhan Proyek DAK 2024 Di SMK dan SMA Negeri dan Swasta Akhir Tahun Tuntas.

18 September 2024 - 18:42 WIB

Japan Foundation Bantu SMK Negeri VI Manado Satu Asisten Guru Bahasa Jepang Selama 6 Bulan

15 September 2024 - 21:30 WIB

Kepala Lidikti Wilayah XVI Suluttengo, Munawir Razak : 140 Lulusan Universitas Prisma Jangan Mengandalkan Ijazah Dalam Era Persaingan Saat Ini

12 September 2024 - 18:31 WIB

Atasi Pengangguran, Kemendikbudristek Apresiasi Pelaksanaan JOB FAIR SMK Berbasis Industri 4.0 di Sulut

11 September 2024 - 17:13 WIB

Pelaksanaan ANBK Tingkat SMP Negeri dan Swasta di Kota Manado Hari Pertama Lancar, Walikota Hadir

9 September 2024 - 22:15 WIB

Ini yang Dibahas Pada Pertemuan FORBAK di Tomohon

9 September 2024 - 22:00 WIB

Trending di News