Menu

Mode Gelap
Breaking News : Sebanyak 28 Pejabat Eselon III Kepulauan Sangihe dilantik Oleh Bupati Tamuntuan Lantik 6 Pejabat Eselon III Pasca Bentrokan 2 Kelompok di Kota Bitung, Situasi Sudah Kondusif, Kapolda: Jangan Mudah Terprovokasi Breaking News : Bataha Santiago Resmi Jadi Pahlawan Nasional Breaking News : Bataha Santiago Akan Digelari Pahlawan Nasional Dihari Pahlawan

Bitung · 31 Oct 2023 17:30 WIB ·

Pemkot Bitung Benahi sistem Pemerintahan Untuk Mendorong Penerapan Good Governance and Clean Governance


 Pemkot Bitung Benahi sistem Pemerintahan Untuk Mendorong Penerapan Good Governance and Clean Governance Perbesar

Bitung, Sulutnews.com – Walikota Bitung, Ir. Maurits Mantiri MM membuka kick off penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) dan Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) Kota Bitung tahun 2025 -2045 yang dilaksanakan di Ruang SH Sarundajang, Senin (30/10/2023).

Kegiatan tersebut turut di rangkaikan dengan launching aplikasi Sistem Informasi Penanganan Kemiskinan Extrime Malendong (SIPAKEM).

Dalam sambutannya Walikota mengatakan
RPJPD memuat arah kebijakan dan sasaran pokok pembangunan daerah untuk 20 tahun kedepan yakni 2025-2045.

Penyusunan RPJPD dimulai dengan tahapan penyusunan tahapan rancangan awal RPJPD yang mencakup analisis gambaran umum kondisi daerah, permasalahan pembangunan daerah, penelaahan dokumen rencana pembangunan lainnya, isu strategis jangka panjang, perumusan visi dan misi daerah, perumusan arah kebijakan dan sasaran pokok daerah serta kajian lingkungan hidup strategis (klhs).

Walikota juga menyampaikan tantangan pembangunan yang makin kompleks di tengah keterbatasan sumber daya pendukung, membutuhkan kerja keras, kreatifitas dan komitmen serta inovasi.

“Sebagaimana kita ketahui bersama, pembenahan sistem pemerintahan terus-menerus dilakukan untuk mendorong penerapan good governance and clean governance dalam tata kelola pemerintahan dan pelayanan publik,”.

untuk mewujudkan hal tersebut maka salah satu upaya yang dilakukan melalui inovasi di bidang penanggulangan kemiskinan khususnya kemiskinan ekstrim telah dilaksanakan pemutakhiran data miskin ekstrim di dua kecamatan yakni kecamatan madidir dan maesa melalui aplikasi SIPAKEM.

(Tzr)

Artikel ini telah dibaca 699 kali

Baca Lainnya

Sosok Humanis, Polwan Bitung Bermain Bersama Anak Anak

2 December 2023 - 19:36 WIB

Seorang Pria di Bitung Tewas Terlindas Alat Berat jenis Grader

2 December 2023 - 01:17 WIB

Kapolres Bitung Apresiasi Insan Pers yang Terus Bangun Optimisme

1 December 2023 - 19:28 WIB

Badiklat Ikuti Sosialisasi Permenkumham No 24 Tahun 2023

30 November 2023 - 20:08 WIB

Badiklat Kumham Sulut Selenggarakan Webinar Penguatan Reformasi Birokrasi

30 November 2023 - 19:38 WIB

Hadiri Bakti Sosial Walikota Maurits Mantiri Mengajak Masyarakat Bijak Gunakan Media Sosial

30 November 2023 - 18:22 WIB

Trending di Bitung