Menu

Mode Gelap
Menparekraf Sandiaga Uno Puji Pemda Sulut Laksanakan Discover North Sulawesi 2024 Saat Ditangkap Kapal MV Lakas Berbendera Filipina Tidak Memiliki Dokumen Lengkap TIFF 2024 Spektakuler, Gubernur Olly : Tomohon Jadi Perhatian Dunia Suatu Kebanggaan Bagi Sulut Wujud Komitmen Peningkatan Kualitas Pendidikan Walikota Caroll Senduk Salurkan Beasiswa Tomohon Hebat Sidang Terbuka Senat Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Samratulangi Acara Purnabakti Guru Besar Prof Bernhard Tewal

Kepolisian · 20 Jan 2023 14:25 WIB ·

Kapolda Sulut Pimpin Apel Pemberangkatan 1 SSK Brimob BKO Polda Sulteng


Kapolda Sulut Pimpin Apel Pemberangkatan 1 SSK Brimob BKO Polda Sulteng Perbesar

MANADO,SULUTNEWS.COM– Kapolda Sulawesi Utara (Sulut) Irjen Pol Setyo Budiyanto memimpin apel pemberangkatan 1 satuan setingkat kompi (SSK) Satbrimob Polda Sulut dalam rangka bawah kendali operasi (BKO) Polda Sulawesi Tengah (Sulteng).

Apel berlangsung di lapangan Mako Satbrimob Polda Sulut, Paniki, Mapanget, Kota Manado, pada Jumat (20/1) petang. Apel tersebut turut dihadiri oleh beberapa Pejabat Utama dan Dansatbrimob Polda Sulut serta Kapolresta Manado.

Sementara itu Irjen Pol Setyo Budiyanto mengatakan, seharusnya pelaksanaan pergeseran pasukan BKO ini dilakukan pada hari Rabu (18/1).

“Tetapi saya minta kebijakan dari pimpinan untuk dilakukan penundaan, mengingat ada pengamanan VVIP kunjungan kerja Bapak Presiden RI di wilayah Provinsi Sulut,” ujarnya, sesaat usai apel.

Irjen Pol Setyo Budiyanto menjelaskan, tugas di wilayah Provinsi Sulawesi Tengah nanti adalah BKO.

“Sehingga pelaksanaan tugas semuanya dikendalikan oleh Polda Sulawesi Tengah. Harapan kami bahwa, penugasan ini bisa membantu pemulihan situasi yang ada di PT GNI dengan adanya kejadian beberapa waktu yang lalu,” katanya.

Selain itu, Irjen Pol Setyo Budiyanto juga berharap, dengan keberadaan personel Satbrimob Polda Sulut ini bisa cepat memulihkan situasi dan kondisi.

“Sehingga aktivitas kegiatan di lokasi tersebut bisa segera normal kembali. Mudah-mudahan anggota Satbrimob Polda Sulut dapat melaksanakan tugas dengan baik, penuh rasa tanggungjawab, tetap membawa nama baik dan marwah dari Satbrimob Polda Sulut. Berangkat 100 orang dan kembali juga lengkap, dalam keadaan sehat wal afiat semua,” pungkas Irjen Pol Setyo Budiyanto. (**/arp)

Artikel ini telah dibaca 61 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Aela dan Regina Tambah Koleksi Emas Sulut di PON Aceh-Sumut

19 September 2024 - 17:05 WIB

Sulut Peringati Usia ke 60 Tahun, Ini Harapan Dhea Eucharisty Anggota DPRD Sulut

19 September 2024 - 12:06 WIB

Cabor Selam Sulut Sumbang 1 Emas 2 Perunggu di PON XXI Aceh. Rocky Wowor Siapkan Bonus Khusus

19 September 2024 - 10:03 WIB

Dikda Sulut Optimis Puluhan Proyek DAK 2024 Di SMK dan SMA Negeri dan Swasta Akhir Tahun Tuntas.

18 September 2024 - 18:42 WIB

Tumbangkan DKI, Tim Bridge Beregu Putra Sulut Rebut Medali Emas

18 September 2024 - 18:15 WIB

Bareskrim Rampas Aset Milik Terpidana Narkoba Hendra Sabarudin Total Rp221 Milliar

18 September 2024 - 16:49 WIB

Trending di Jakarta