Catatan: Michael G. Tumiwang/UKW6508
Laga penentuan tempat pertama Indonesia Open, nampaknya akan dilakoni tim Sulut 1 dan Djarum Super, pada ronde terakhir Kamis (03/08) sesudah istirahat siang.
Hingga ronde ke 5, tim Sulut 1 tetap mempertahankan peringkat 1 dengan jumlah 78,90 VP dan masih terus dibayangi tim Djarum Super yang ada pada posisi runner up dengan perolehan 72,96 VP.
Meskipun hanya meraih kemenangan tipis 8 imp dari tim Azzahra pada ronde ke 5, namun tim Sulut 1 masih tetap memuncaki klasemen di babak final, karena tim Djarum Super di ronde ke 5 hanya memperoleh 7 imp dari Ganesha Mix.
Penulis memprediksikan pada ronde 6 tim Sulut 1 akan menang dari tim Ganesha Mix, dan tetap mempertahankan peringkat 1, sedangkan tim Djarum Super akan mengalahkan tim Azzahra.
Tetapi jika tim Azzahra mengalahkan tim Djarum Super dan tim Sulut 1 menang telak dari Ganesha Mix, maka tim Sulut 1 sudah pasti menjadi jawara Indonesia Open.
Namun, tim Sulut 1 akan tetap memainkan ronde akhir dengan Djarum Super jika tim Djarum mengalahkan Azzahra, dan Ganesha Mix menahan imbang tim Sulut.
Intinya menurut penulis, laga penentuan juara akan dimainkan tim Sulut 1 dan Djarum Super pada ronde 7 nanti, dan tim Sulut 1 akan berhasil menjadi juara Indonesia Open, jika tetap tenang, fokus, dan teliti.
Mari kita tunggu hasil Final Indonesia Open yang masih sementara berlangsung di Grha Kenten Hijau Palembang.(*)