Bitung, Sulutnews.com – Pilkada 2024 harus berlangsung dengan damai dan menyejukkan agar proses demokrasi dapat berjalan dengan baik.
Untuk mencapai hal ini, penting bagi semua pihakuntuk menjaga sikap sportif, menghormati perbedaan, dan mengikuti aturan yang berlaku.
Demikian ini merupakan pembahasan dalam acara media gathering oleh KPU Bitung yang berlangsung di Aula Kantor KPU Bitung, Jumat(26/07/24).
Kapolres Bitung, AKBP Albert Zai diwakili Kasi Humas Polres Bitung, Iptu Abdul Natip Anggai hadir sebagai nara sumber dalam acara ini menekankan pentingnya bermedia sosial secara bijak.
” Dengan cara ini, diharapkan Pilkada 2024 dapat mencerminkan kedewasaan demokrasi dan memberikan manfaat maksimal.” Kata Abdul Natip Anggai
Sebab menurutnya, medsos saat ini menjadi wadah yang sangat rentan terjadinya kejahatan siber. .
” Penggunaan media sosial secara bijak untuk menyebarluaskan informasi yang akurat juga sangat membantu, serta mengedepankan dialog yang konstruktif untuk menyelesaikan perbedaan.” Jelasnya.
Dalam media gathering ini juga, hadir seluruh wartawan yang bertugas di Biro Bitung, berlangsung tanya jawab langkah Polres Bitung serta upaya hukum yang ditempuh dalam menciptakan situasi kondusif menjelang Pilkada Bitung 2024.
” polres bitung akan membentuk tim siber yang di kepalai oleh Kasat Reskrim untuk mensosialisasikan proses pilkada damai dan sejuk serta melakukan pemantauan secara keliling.” Jelasnya.
Dikesempatan yang sama, Ketua KPU Bitung, Deslie Sumampouw juga menyampaikan rencana, tahapan dan aturan Pilkada serta mengajak media massa untuk berperan aktif dalam mengedukasi masyarakat.
Dirinya berharap, acara media gathering ini bukan hanya agenda biasa, namun ada kontribusi positif dari rekan rekan wartawan untuk menciptakan suasana kondusif bagi masyarakat khususnya di Bitung.
Dalam kegiatan ini, juga hadir Komisioner KPU Bitung antara lain, Frangky Takasihaeng, Wiwinda Hamisi, Yunoy Rawung dan Sekertaris KPU Bitung, Youla Poula Tuturoong.
(Tzr)