Manado, Sulutnews.com – Rumah Sakit (Rumkit) Bhayangkara Manado terus tingkatkan mutu atau kualitas pelayanan kepada masyarakat atau pasien baik pasien umum maupun yang mengunakan asuransi BPJS.
Karena dengan pelayanan yang baik masyakat atau pasien akan puas.” Jadi kualitas pelayanan menjadi prioritas atau perhatian sangat penting” kata Kepala Rumah Sakit (Rumkit) Bhayangkara Manado dr Chandra Tanoeisan Sp.KFR kepada Sulutnews.com baru baru ini dikantornya.
Menurut dr Chandra sejak beberapa bulan terakhir ini cukup banyak masyarakat atau pasien yang kami rawat. Baik pasien umum yang mengunakan BPJS. Ini karena pelayanan kami menjadi perhatian.” Kami tidak pernah menolak pasien termasuk yang mengunakan BPJS” kata dr Chandra yang sebelumnya Kepala Rumkit Bhayangka Ambon Provinsi Maluku.
Dikatakan Rumkit Bhayangkara meski masih tipe C tetapi pelayanan kepada pasien tidak membeda bedakan. Semua masyarakat yang sudah datang semua dilayani dengan baik. ” Kita utamakan pelayanan kepada pasien” katanya.
Dikatakan saat ini ada sekitar 59 lebih tenaga dokter dan perawat dan sekitar 240 -an lebih tenaga honorer atau tenaga kontrak. Jumlah ini sangat memadai untuk ukuran Rumkit tipe C dengan 100 tempat tidur. Dikatakan untuk menjadi Rumkit tipe B kedepan itu bisa juga namun untuk sementara biar dulu tipe C.” Yang terpenting bisa melakukan pelayanan” kata dr Chandra.
Untuk peralatan cukup memadai termasuk dokter ahli kita tetap tersedia. Sehinga tidak ada masalah. Kedepan tetap dilakukan pembenahan karena Rumkit Bhayangkara berada dilokasi strategis dekat jalan utama masuk ke Kota Manado dan gampang diakses dari jalan Ringroad. (Fanny)