Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) menjadi salah satu daerah yang masuk dalam radar pemantauan dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan untuk mendapatkan penghargaan. Perhatian dengan mengikutsertakan para pekerja rentan dalam program BPJS ketenagakerjaan menjadi salah satu pertimbangan untuk penghargaan ini.
Indikasi masuknya Kabupaten Mitra sebagai salah satu kandidat penerima penghargaan dari BPJS Ketenagakerjaan tersebut terungkap setelah Pemerintah Kabupaten Mitra menerima undangan dari pihak BPJS ketenagakerjaan, di mana undangan tersebug kemudian dipenuhi oleh Penjabat Bupati Mitra, Ir Ronald Sorongan MSi, yang datang melalukan wawancara.
“Pak Bupati memenuhi undangan BPJS Ketenagakerjaan mengikuti wawancara dalam rangka proses pemberian penghargaan jaminan sosial ketenagakejaan dalam hal ini Paritrana Award 2024,” kata Sekretaris Daerah Kabupaten Mitra, David Lalandos AP MM.
Sekda membenarkan bahwa Kabupaten Mitra merupakan salah satu kandidat penerima penghargaan ini bersama tujuh Kabupaten/Kota lainnya di Sulut. “Program Pemkab yang telah mengikutsertakan para pekerja rentan dan masyarakat usia produktif dalam program dari BPJS ketenagakerjaan. Bisa saja hal ini yang menjadi salah satu pertimbangan, di samping indikator-indikator penilaian lainnya,” tuturnya.