Menu

Mode Gelap
Breaking News Bupati Pimpin Tim Ke PLN Pusat dan Membuahkan Hasil Tok Tok Tok, Gubernur Sulut Olly Dondokambey Sah Terima Gelar Doktor Kehormatan Dari Unsrat Tamuntuan Pantau Stok Beras di Gudang Bulog Pemasangan Patok Batas Sempadan, ROR : Danau Tondano Aset Penting Sumber Harkat Hidup Masyarakat Sulut Akhir Masa Jabatan Bupati ROR Terima Penghargaan TPID Dari Presiden

Manado · 11 Sep 2023 15:03 WIB ·

Lantamal VIII Manado Gelar Lomba Perahu Layar KASAL CUP Dalam Rangka HUT Ke-59 Provinsi Sulawesi Utara


 Lantamal VIII Manado Gelar Lomba Perahu Layar KASAL CUP Dalam Rangka HUT Ke-59 Provinsi Sulawesi Utara Perbesar

Manado, Sulutnews.com – Komandan Lantamal VIII Manado, Laksamana Pertama TNI Nouldy J. Tangka akan menggelar Lomba Layar Kasal Cup 2023 dibarengkan dengan Hari ulang Tahun Provinsi Sulawesi Utara pada tanggal 22-23 September 2023. Terkait hal itu, saat ini dilakukan persiapan dalam penyelenggaraannya.

Melalui Asops Danlantamal VIII, Kolonel Laut (P) Dwi Yoga P. selaku ketua panitia sie lomba perahu layar pimpin Teknikal Meeting demi mempersiapkan Lomba Perahu Layar dengan mengundang para peserta nelayan se-Manado di Lokasi Distinasi Ekowisata Jalan Roda di Pasar 45 Manado, Jumat (10/9) pekan lalu.

“Dalam rangka peringatan HUT Ke-59 Provinsi Sulawesi Utara ini akan dilaksanakan Lomba Perahu Layar, yang diikuti oleh Porlasi Sulut, Para Nelayan masyarakat Sulawesi Utara dan eksibishi dari kapal-kapal yacth yang nantinya dilaksanakan pada 22-23 September 2023,” tutur Kolonel Laut (P) Dwi Yoga kepada media,

 

Hal itu akan memberikan dampak geliat pariwisata di kota Manado terutama Teluk Manado.

Disampaikan bahwa para peserta nelayan semoga dapat memanfaatkan kesempatan berlomba adu balap di laut dan menjadi juara dalam Piala Kasal Cup.

“Kemampuan mengolah layar dan ketrampilan mendapatkan angin merupakan keahlian atau ilmu tersendiri dari para nelayan, semoga tetap terjaga dan tetap dimiliki oleh seluruh nelayan, imbuhnya.

“Peserta yang akan berlomba ada 140 nelayan dari 70 perahu yang mendaftar, semoga kegiatan berlangsung meriah, aman secara teknis dan lancar,” kata Kolonel Laut (P) Dwi Yoga.

Adapun jenis perahu yang akan berlomba yaitu perahu jenis kayu & fiber dibedakan beberapa kelas bdsk panjang perahu dari 5 meter sampai 7 meter. Rute start dari Pohon Kasih Megamas, Malalayang sampai dengan finis di Pantai Karangria Tuminting, tambah Dwi Yoga.

Hadir pada kegiatan tersebut Asops Danlantamal VIII Manado, Kasyahbandar Manado, perwakilan Ditpolair Polda Sulut, Kepala PD Pasar 45, Direktur Suzuki Marine Menado, Direktur Aice Manado,  Kepala Nippon Paint Cabang Manado, Staf ops  Lantamal VIII, dan Para nelayan Manado dan masyarakat. (*/yuk)

Artikel ini telah dibaca 4,267 kali

Baca Lainnya

TPA Sumompo Manado Terbakar, DPRD Sulut Lakukan Upaya Pemadaman

4 October 2023 - 05:59 WIB

Hampir 5 Tahun Aspirasi Tak Direspon. Ini Tanggapan Runtuwene

3 October 2023 - 22:31 WIB

Turun di Lokasi Kebakaran Ini Kata Walikota Andrei Angouw

2 October 2023 - 17:00 WIB

Club Bulutangkis Luar Daerah Dominasi Perolehan Medali Sulut Open Tournament Badminton 2023

2 October 2023 - 10:27 WIB

Kepsek SMA Negeri 1 Manado Jemny J Jermias  Banga Konser  Yang Dilakukan Sekolahnya Sukses dan Spektakuler

2 October 2023 - 09:19 WIB

Pnt Frangklin Tamara : Trima Kasih Suport BPMJ, Panji Yosua dan Jemaat Atas Giat Pesta Seni Remaja GMIM 2023 di Jemaat Paulus TWM Manado

29 September 2023 - 12:50 WIB

Trending di Manado