Manado, Sulutnews.com – Kapolda Sulut Irjen Pol Setyo Budiyanto SH MH mengapresiasi pelayanan di Rumah Sakit (Rumkit) Bhayangkara Manado yang semakin baik di Hari Ulang Tahun ( HUT) ke-22 Tahun.
“Saya banga dan mengapresiasi kinerja RS Bhayangkara yang terus membaik dalam pelayanan kepada pasien dan masyarakat umum selama 24 jam” kata Kapolda Sulut Irjen Pol Setyo Budiyanto SH MH kepada wartawan usai menghadiri acara HUT ke-22 Rumkit Bhayangkara Manado Rabu(15/11) .
Dalam acara HUT ke- 22 Rumkit Bhayangkara hadir Kabid Dokes Polda Sulut Kombes Pol dr Sucipto D.F.M, Kepala Rumkit Bhayangkara Kompol dr Chandra Tanoesan Sp.KFR dan Pejabat Polda dan Staf Rumkit Bhayangkara serta ratusan undangan.Acara HUT berlangsung meriah.
Menurut Kapolda Sulut Rumkit Bhayangkara Manado bukan hanya melayani pasien atau masyarakat yang dari Keluarga Polisi saja. Melainkan semua masyarakat umum selama satu kali 24 jam.” Ini suatu kebangaan bagi kami jajaran Polda Sulut. Karena dari laporan dan data yang ada berjalan baik pelayanan kepada semua pasien dan masyarakat” kata Kapolda Irjen Pol Setyo Budiyanto yang didampingi Kabid Dokes Polda Kombes Pol dr Sucipto dan Kepala Rumkit Bhayangkata Kompol dr Chandra Tanoesan.
Kapolda menambahkan Rumkit Bhayangkara Manado saat ini sudah dilengkapi peralatan kesehatan yang changkih dan berkualitas dan didukung dengan tenaga medis atau Dokter yang berkualitas bersama prawat. Bahkan Dokter ahli sudah cukup memadai. Untuk peralatan penyakit Jantung memang belum ada saat ini. Kedepan akan diusahakan.” Jadi Rumkit Bhayangkara siap melayani terus masyarakat luas yang membutuhkan pelayanan kesehatan”, katanya.
Rumkit Bhayangkara juga melayani pasien BPJS ini cukup baik sehinga mendapat apresiasi dari Pimpinan BPJS di Wilayah Sulut, Malut dan Gorontalo serta Sulteng.Kapolda optimis Rumkit Bhayangkara akan tetus membaik dan banyak masyarakat yang datang ke- Rumkit Bhayangkara sehinga terkesan tidak cukup areal Rumkit.
Melihat akan lokasi Rumkit Bhayangkara yang sudah padat maka kedepan direncanakan diperluas diareal lahan Sekolah Polisi Nasional (SPN) Karombasan ada sebagian akan pindah kita akan bangun ruangan untuk Rumkit Bhayangkara.

Foto – Kabid Dokes Polda Sulut Kombes Pol dr Sucipto D.F.M
Menjawab yang lain, Kapolda mengatakan kedepan bisa juga status Rumkit Bhayangkara menjadi tipe B. Namun semuanya tergantung pelayanan kepada pasien itu yang terpenting saat ini. Manajemen Rumkit terus tingkatkan pelayanan itu yang diharapkan.
Sementara itu Kabid Dokes Polda Sulut Kombes Pol dr Sucipto secara terpisah kepada wartawan mengatakan pihaknya terus mendorong Rumkit Bhayangkara agar tingkatkan kualitas pelayanan. Apa yang dicapai selama ini harus dipertahankan bahkan ditingkatkan terus.
Pihaknya juga terus kerjasama dengan berbagai pihak terutama untuk merekrut dokter ahli dan tenaga prawat. Kerjasama dengan Fakultas Kedokteran dan Rumah Sakit lain.” Jadi kita ada dokter dari internal Polda ada juga dari eksternal Polda” kata Kabid Dokes.
Ditambahkan juga Rumkit Bhayangkara termasuk Rumkit yang pelayanan terhadap pasien BPJS cukup baik dan mendapat penghargaan dari Pimpinan BPJS Pusat dan Wilayah Sulut Gorontalo dan Malut serta Sulteng” Kami banga atau penghargaan itu dan kami akan pertahankan terus’ kata Kabid Dokes.
Dari tim BPJS sudah melihat langsung pelayanan di Rumkit Bhayangkara ternyata betul baik. Memang Rumkit Bhayangkara tidak membeda bedakan dalam melayani pasien dan tidal berbelit. Pelayanan cepat itu yang kami utamakan. Misalkan ada pasien datang mendadak berobat lantas dokumen surat atau Kartu Keluarga dan KTP mungkin lupa bawa karena buru buru.maka pasien BPJS kami langsung layani. Tidak ada yang marah marah
Semua dokter.humanis dan penuh senyum dalam melayani. “Jadi kita utamakan pelayanan cepat dan tepat dalam melayani pasien” kata Kabid Dokes.
Terkait ada keinginan untuk diperluas areal Rumkit Bhayangkara itu baik karena memang sudah tidak memadai areal parkir dan beberapa ruangan sering penuh. (Fanny)