Bolmut, Sulutnews.com – Kabar duka datang dari Seniman dan Pencipta Lagu Bolaang Mongondow Utara Roterham Kakahis. Dia dikabarkan meniggal dunia hari Jumat, 6 Januari 2023 di RSUD dr. M.M. Dunda Limboto Kabupaten Gorontalo.
“Telah berpulang hari ini, seorang seniman dan pencipta lagu terkenal dari Bolmong Utara yang juga seorang pena tua, bagi saya beliau juga merupakan birokrat, pimpinan Panwaslu Roterham Kakahis,”kata Sekretaris Bawaslu Bolmong Utara Adrianto Dupa, SKM, MSi pada saat prosesi pemakaman di Desa Batu Tajam, Kecamatan Pinogaluman, Sabtu 7 Januari 2023.
Adrianto mengenang Roterham Kakahis sebagai sosok sahabat yang dekat dengan dirinya.
Ia mengingat Roterham sebagai sosok seniman serba bisa yang terampil dalam berkarya, mulai dari penulisan lagu, termasuk pencipta Mars Bawaslu Sulut.
“Kami dari Bawaslu Bolmong Utara mengucapkan selamat jalan, sahabat Roterham Kakahis. Semoga karya-karya yang kau tinggalkan menjadi ladang amal untukmu di akhir hayatmu,” kata Adrianto Dupa.
“Semoga semua karyamu menjadi pelajaran untuk kami yang ditinggalkan, terutama keluarga untuk mengikhlaskan seniman besar kita. Karya-karyamu selalu kami kenang, semoga surga adalah tempatmu,” imbuhnya.
Roterham Kakahis terlahir di Pinogaluman tanggal 21 Oktober 1971 dan menikah dengan Ny. Deinal Londo, SPd, dikaruniai dua orang anak; Bill Clinton Kakahis (12tahun) dan Dionisius Kakahis (4 tahun).
Dikenal dengan nama Kak Oppo, ia telah berkarya sebagai seorang penyanyi, pencipta lagu, dan sebagai tokoh pemuda, dan birokrat di Pemda Bolmong Utara.
Kariernya berawal tahun 1991 sebagai tenaga honorer guru seni budays di SMP PGRI Baturapa. Tahun 2008 melanjutkan pengabdiannya sebagai tenaga honorer di Sekretariat Pemkab Bolmong Utara. Tenaga pendidik di SMPN 2 Bolangitang. Tahun 2012-2013 sebagai anggota Panwaslu Bolmong Utara. Tahun 2014 terangkat sebagai ASN melalui Jalur Kategori 2.
Di bidang pelayanan Kristiani, tahun 1995 Sebagai Sekretaris Pemuda Jemaat GMIB Hermon Baturapa. Penatua Kompelsus Remaja Jemaat Betania dan Ketua Remaja Wilayah Boroko.
Prestasi sebagai pencipta lagu Mars Bawaslu 2012. Predikat Seniman Bawaslu Sebagai Pencipta Lagu Panwas Pemilu Tahun 2020.
Prosesi pemakaman almarhum dipimpin Pendeta Ketua sinode GMIBM Pendeta Feki Kamasaan, S.Th, M.Th, dengan memimpin doa iman kepada Allah didalam Yesus Kristus, kita memaknai peristiwa duka pada Keluarga Kakahis-Londo saat ini. Muliakan Allah Sang Pencipta yang berkuasa atas kehidupan bahkan kematian kita. Diawali nyanyian Yesus Kekuatanku.
“Almarhum Roterham Kakais adalah sosok pribadi yang suka bekerja cerdas, penyayang dan sabar, supel dalam pergaulan, memiliki karakter yang senang bersahabat tanpa memandang usia, anak-anak kecil disayanginya mengenalnya secara akrab, serta rendah hati.”
Pimpinan DPRD Bolmong Utara Saiful Ambarak turut hadir dalam prosesi pemakaman mengungkapkan;
“Almarhum adalah sosok pribadi yang berhati tulus, rendah hati, selalu ikhlas dalam melayani talenta alami sebagai pemusik. Setiap acara resmi kepemerintahan, hajatan pernikahan, serta ketika diundang untuk ulang tahun anak-anak.”
Demikian juga diungkapkan wakil rakyat Juldin Bolota;
“Almarhum adalah pribadi menyenangkan hati setiap orang, konsisten dengan ucapan dan sikapnya sehari-hari. Kita masyarakat Bolmong Utara sangat kehilangan Roterham Kakahis dengan anugerah multi talenta di bidang seni sebagai pencipta lagu daerah, lagu kerohanian, pelatih musik dan olah vokal.”
Terdengar doa yang dilantunkan dari jemaat; “KepadaMu ya Tuhan, kuangkat jiwaku; Allahku kepada-Mu aku percaya. Beritahukanlah jalan-jalan-Mu kepadaku, ya Tuhan, tunjukkanlah itu kepadaku. Bawalah aku berjalan dalam kebenaran-Mu dan ajarlah aku. Sebab Engkaulah Allah yang menyelamatkan aku, Engkaulah kunanti-nantikan sepanjang hari.
Untuk keluarga yang berduka; “Lapangkan hatiku yang sesak dan keluarkan aku dari kesulitanku. Tiliklah sengsaraku dan kesukaranku dan ampunilah segala dosaku. Amin !
(**/Gandhi Goma).