Bengkulu Selatan,Sulutnews.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bengkulu Selatan melaksanakan rapat paripurna internal dengan agenda Pengumuman Pimpinan Definitif DPRD Kabupaten Bengkulu Selatan masa jabatan 2024-2029, Selasa, 24 September 2024
Rapat paripurna dipimpin oleh Wakil Ketua sementara DPRD Bengkulu Selatan, Holman, S.E. dan diikuti Anggota DPRD dari semua unsur fraksi, serta Sekretaris DPRD, Nico Dwipayana, S.STP., M.M.,M.H.
Pengumuman Pimpinan Definitif DPRD menindaklanjuti surat masuk dari partai politik yakni Partai Nasdem dan Partai Golkar tentang penetapan pimpinan DPRD.
Untuk unsur pimpinan Ketua DPRD adalah Juli Hartono, S.E.,M.A.P, sedangkan Wakil Ketua II, Dodi Martian, S.Hut.,M.M. Sedangkan Wakil Ketua I masih menunggu surat dari PDI Perjuangan, pengumuman akan disusulkan.
Setelah resmi diumumkan dalam rapat paripurna. Sekretariat DPRD akan mengusulkan pelantikan Pimpinan Definitif DPRD ke Gubernur melalui Bupati.(Dinaro)