Manado,Sulutnews.com – Danrem 131/Stg Brigjen TNI Martin Susilo Martopo Turnip, S.H., M.H, bersama Pangdam XIII/Mdk Mayjen TNI Candra Wijaya melaksanakan Gowes bareng dengan berkeliling di wilayah Kota Manado, selasa (13/8/2024).
Melalui kegiatan Gowes bareng tersebut, Brigjen TNI Martin Susilo Martopo Turnip, S.H., M.H, berupaya meningkatkan kebersamaan dengan Pangdam XIII/Mdk beserta pejabat Kodam XIII/Mdk dan menjadikan kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi serta sekaligus untuk membina ketahanan fisik guna menjaga kebugaran tubuh dengan olahraga bersepeda.
Sebelum dimulai gowes keliling kota, didahului dengan senam bersama yang dipimpin oleh pelatih Jasdam XIII/Mdk. Sedangkan rute Gowes ini dimulai dari Kediaman Pangdam XIII/Merdeka dan melewati beberapa titik penting di Kota Manado, termasuk jalan 17 Agustus hingga jalan poros Malalayang dan finish di Kompi C Yonif 712/Wiratama.
Yang menarik dari kegiatan Pangdam kali ini dengan adanya kegiatan Bakti Sosial (Baksos) di sela-sela Gowes yakni ke Panti Asuhan Al Ikhwan Kairagi Satu, Mapanget, Kota Manado yang di huni 28 orang anak serta 8 orang pengasuh dan ke Panti Asuhan Bukit Harapan di Pakowa, Sario, Kota Manado yang dihuni 21 orang anak serta 6 orang pengasuh.
Pada kegiatan Baksos ini Pangdam memberikan Bingkisan berupa Sembako dan uang bantuan operasional ke para penghuni panti asuhan yang dimaksud.
Turut hadir, Kasdam XIII/Merdeka Brigjen TNI Yustinus Nono Yulianto, S.E., M.Si., Kapoksahli Pangdam XIII/Merdeka Brigjen TNI Wakhyono, para Asisten dan Kabalakdam XIII/Merdeka, para Kasi Korem 131/Stg serta para Dansat jajaran Kodam XIII/Merdeka.(*/Merson)