Menu

Mode Gelap
Gubernur Olly Dondokambey : HUT Ke-60 Sulawesi Utara Mengalami Kemajuan Pesat KPU Kabupaten Lebak Gelar Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Menparekraf Sandiaga Uno Puji Pemda Sulut Laksanakan Discover North Sulawesi 2024 Saat Ditangkap Kapal MV Lakas Berbendera Filipina Tidak Memiliki Dokumen Lengkap TIFF 2024 Spektakuler, Gubernur Olly : Tomohon Jadi Perhatian Dunia Suatu Kebanggaan Bagi Sulut

Bolmut · 17 Sep 2024 22:39 WIB ·

Anak Tani Menjadi Wakil Rakyat


Anak Tani Menjadi Wakil Rakyat Perbesar


Bolmut, Sulutnews.com – Meidi Pontoh setelah dilantik dan dikukuhkan sebagai anggota legislator wakil rakyat DPRD Kabupaten Bolaang Mongondow Utara Provisi Sulawesi Utara Periode 2024-2029, mengucapkan puji syukur atas dukungan masyarakat, khususnya para petani, karena ia memang anak tani. Selasa (17/09/2024).

Pada saat wawancara, terlihat Meidi Pontoh menerawang kembali pada orang tuanya sebagai petani, pada saat itu diawali dengan mengelola sistem pertanian padi sawah merupakan upaya untuk membentuk pertanian menetap.

Pada saat ini di negeri leluhurku Bolmong Utara dapat kita temukan berbagai sistem pertanian yang berbeda, baik efisiensi teknologinya maupun tanaman yang diusahakannya, yaitu sistem ladang, sistem tegal pekarangan, sistem sawah dan sistem perkebunan.


“Setelah saya mendapat rejeki lebih, impian saya ingin membuka kembali lahan tidur di perbukitan serta melakukan jenis tanah yang cocok untuk ditanami, setelah itu saya menebar bibit mangga dan bibit durian, ternyata membawa keuntungan secara ekonomis, setelah panen saya mengirimnya ke Manado dan Gorontalo,”ujarnya.

“Saya dan kelompok tani sering datang ke gedung wakil rakyat ini dan dinas pertanian. Berbagai macam usulan pembahasan penataan anggaran, tapi ketika sudah menyentuh kepentingan petani dan nelayan pos anggarannya sangat kecil. Mereka lebih fokus pada pembangunan inrastruktur.

Menanggapi situasi tersebut, sebagai wakil rakyat daerah khususnya di Kabupaten Bolmong Utara akan melaksanakan langkah strategis dengan mencari peluang kemudahan terkait pupuk pertanian dengan pihak non pemerintah.

“Dengan memberikan solusi langkah nyata seperti memberikan peluang kemudahan pupuk non subsidi terjangkau dan membawa hasil lebih, terhindarnya kelangkaan pupuk di pasaran.” Pungkasnya.

Meidi Pontoh menambahkan, usulan dari 27 kelompok petani mereka mengharapkan ada pemberian modal keuangan bergilir setiap kelompok tani, dan akan dikembalikan pada setiap musim panen. Keinginan para petani akan kita perjuangkan dalam pembahasan RAPBD tahun berjalan. ***

Artikel ini telah dibaca 1,354 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Panglima TNI Terima Penganugerahan Tanda Kehormatan Bintang Bhayangkara Utama

5 Oktober 2024 - 15:32 WIB

Rekam Jejak Digital Perolehan Dukungan Suara Setiap Parpol Di Pileg 2024-2029

3 Oktober 2024 - 11:15 WIB

Hikmah Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 2024

1 Oktober 2024 - 16:49 WIB

Stop Kekerasan Perempuan & Anak Serta Pencegahan Pernikahan Dini

28 September 2024 - 23:29 WIB

Bersama Fatayat NU Bolmong Utara Mencegah Kekerasan Terhadap Perempuan & Pernikahan Usia Dini

28 September 2024 - 19:33 WIB

Tiga Tersangka Korupsi Di Sekretariat DPRD Bolmut Di Tahan Jaksa Penuntut Umum

27 September 2024 - 20:36 WIB

Trending di Bolmut