Manado,Sulutnews.com – Walikota Manado Andrei Angouw, menghadiri Peresmian Bendungan Kuwil Kawangkoan Di Kabupaten Minahasa Utara, Provinsi Sulawesi Utara, Kamis (19/1).
Bendungan Kuwil Kawangkoan Di Kabupaten Minahasa Utara diresmikan oleh Presiden RI Joko Widodo dengan ditandai tekan tombol pembuka tirai pintu air bendungan dan penandatangan prasasti.
Kehadiran Bendungan Kuwil Kawangkoan memiliki manfaat bagi banyak orang, disebutkan Presiden Jokowi diantarnya dapat menahan kemungkinan banjir bandang terjadi lagi di Manado.
Bendungan Kuwil Kawangkoan memiliki kapasitas tampung 26 juta meter kubik air dan luas genangan 157 hektar, difungsikan untuk mengurangi banjir di Kota Manado, dan untuk pengadaan pembangkit listrik tenaga mikro hidro, ujar Jokowi.
Selain itu dapat pula menyediakan air baku untuk Kota Manado, Minahasa Utara, Kota Bitung, dan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Bitung sebesar 4.500 liter/detik, serta pengembangan pariwisata.
Bendungan ini juga bisa menjadi kawasan pariwisata baru. Selain Likupang dan Pulau Bunaken di Manado karena di bendungan ini ada Kawasan Wisata Waruga sebagai wisata budaya untuk mengenal para leluhur di Sulawesi Utara.
Walikota Manado Andrei Angouw memberi apresiasi terhadap kunjungan Presiden Jokowi ke Sulawesi Utara dengan ucapan terima kasih. Meski hanya menghadiri kegiatan peresmian Bendungan Kuwil Kawangkoan namun ia mengatakan sebuah kebanggaan Sulut telah dikunjungi Presiden pada awal tahun 2023.
Walikota Manado sempat pula menyapa pengunjung masyarakat dan anak sekolah yang setia berdiri di pinggir jalan menuju Bendungan Kuwil Kawangkoan saat akan meninggalkan lokasi acara tersebut.
Pada kesempatan kunjungan ke Sulawesi Utara Jokowi telah membagikan souvenir seperti sepeda kepada anak sekolah, t-shirt warna hitam dengan gambar Jokowi dan bantuan sembako kepada pedagang di Pasar Airmadidi Minahasa Utara.
Jokowi pun akan mengunjungi Pasar Bersehati Manado dan Pasar Karombasan di Manado pada hari ketiga kunjungannya sebelum bertolak kembali ke Jakarta, Jumat (20/1). (yuk)