KOTAMOBAGU, SULUTNEWS.COM – Bakal Calon Wakil Gubernur (Bacawagub) Sulawesi Utara (Sulut) Letjen (Purn) Alfret Denny Djoike Tuejeh (ADT) diterima secara adat dan disambut tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat, tokoh perempuan, purnawirawan TNI serta kalangan Masyarakat di Bolmong Raya, tepatnya di Kotamobagu, Rabu (11/9/2024).
Salah satu tokoh masyarakat Kotamobagu Kol Purn Hairul Daun mengungkapkan, kehadiraanya di acara tersebut karena mengetahui kedatangan ADT yang merupakan putra Sulawesi Utara dikenal dekat dengan semua elemen masyarakat.
“Saya hadir di sini, bukan karena beliau (Letjen Purn Alfret Denny Djoike Tuejeh ) adalah pimpinan saya. Akan tetapi saya kenal beliau orang baik, dekat dengan prajurit serta dekat dengan rakyat,” kata Hairul.
Rudy Mokoginta SH MSi, Sukma Mala ST, Hj Ulfa Paputungan, Abd Muh Nasir SPd, Sande Dondo ST MT, yang hadir juga mengakui sosok ADT sangat dekat dengan warga masyarakat.
Mereka berpendapat, Purnawirawan TNI Bintang Tiga ini dikontestasi Politik Sulut, akan membawa harapan baru.
“Ada harapan yang dalam diri saya ketika beliau ditetapkan sebagai bakal calon wakil gubernur Sulut, “ucapnya.
Letjen Purn Alfret Denny Djoike Tuejeh merupakan mantan Pangdam XIII Merdeka yang saat ini dipilih PDI Perjuangan untuk mendampingi Steven Kandouw di Pilgub Sulut 2024.
Ia berharap pasangan Steven Kandouw – Letjen Purn Alfret Denny Djoike Tuejeh akan menjadi pemimpin yang akan membawa kemajuan bagi Sulut ke depan, tandasnya.
Dalam silaturahmi bertajuk ‘Lebih Dekat dengan Letjen Purn Alfret Denny Djoike Tuejeh’ ini, diisi dengan diskusi tanya jawab. Banyak pesan yang disampaikan. Mulai dari pendidikan, pengembangan SDA di Bolaang Mongondow Raya serta infrastruktur.(*/MG7)