Menu

Mode Gelap
Peringati Hari Pahlawan Tahun 2024 Caroll-Sendy Apresiasi Dua Pahlawan Nasional Asal Tomohon Gubernur Olly Dondokambey : HUT Ke-60 Sulawesi Utara Mengalami Kemajuan Pesat KPU Kabupaten Lebak Gelar Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Menparekraf Sandiaga Uno Puji Pemda Sulut Laksanakan Discover North Sulawesi 2024 Saat Ditangkap Kapal MV Lakas Berbendera Filipina Tidak Memiliki Dokumen Lengkap

Sulteng · 30 Mei 2024 22:40 WIB ·

Bupati Morut Delis Jukarson Hehi Serahkan 2.440 Sertifikat Tanah Kepada Masyarakat di Wilayah Kecamatan Bungku Utara


Foto : Bupati Morut dr Delis Jukarson Hehi(tengah pakai kemeja putih) Perbesar

Foto : Bupati Morut dr Delis Jukarson Hehi(tengah pakai kemeja putih)

Morut,Sulutnews.com- Bupati Morowali Utara, Dr. dr. Delis Julkarson Hehi, MARS menyerahkan 2.440 Sertifikat Tanah kepada masyarakat yang berada di 6 Desa yang ada diwilayah Kecamatan Bungku Utara.

Penyerahan sertifikat bertempat di Pelataran Kantor Desa Tanakuraya, pada Kamis (30/05/2024), Bupati Delis yang didampingi oleh Maryam Hunowu, S.ST selaku Plh. Kepala Kantor badan Pertanahan Kabupaten Morowali Utara (ATR/BPN Morut) dan para unsur pimpinan Kecamatan Bungku Utara, penyerahan sertifikat tersebut secara simbolis diberikan kepada 30 orang perwakilan dari masing-masing Desa penerima Sertifikat.

Adapun masyarakat yang menerima Sertifikat Tanah tersebut warga yang berasal dari enam Desa,Uemasi, Ueruru, Siliti, Baturube, Posangke dan Taronggo.

Sebelum menyerahkan Sertifikat kepada masyarakat penerima, Bupati Delis mengucapkan terima kasih kepada pihak ATR/BPN Morut yang telah bekerja keras sehingga banyak masyarakat yang dulunya belum memiliki kepastian hukum terhadap kepemilikan atas tanah secara hukum kini telah mendapatkannya untuk kemudian dapat dimanfaatkan dengan baik.

Beliau berpesan kepada masyarakat yang ada, agar Sertifikat Tanah yang ada dapat dijaga dengan baik. Serta apabila ingin dimanfaatkan secara ekonomi hendaknya digunakan dengan cara yang bijak dan dapat menambah manfaat bagi kesejahteraan keluarga.

“Jika Bapak/Ibu ingin memanfaatkan Sertifikat Tanah yang ada, hendaknya digunakan untuk modal usaha, membangun rumah kos atau usaha produktif lainnya”, ujar Bupati Delis.

Bupati Delis menyampaikan bahwa pemberian Sertifikat Tanah kepada masyarakat ini merupakan salah satu bentuk sinergitas yang nyata antara Pemerintah Daerah Kabupaten Morowali Utara dengan ATR/BPN Morut dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Kami ucapkan selamat kepada seluruh masyarakat Bungku Utara yang akan menerima Sertifikat Tanah. Kiranya hal ini dapat dimanfaatkan dengan baik dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat”, pungkas Bupati.

Sementara itu ditempat yang sama, Maryam Hunowu, S.ST selaku Plh. Kepala ATR/BPN Morut mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak baik dari Pemerintah Kabupaten, Pemerintah Kecamatan sampai dengan para Kepala Desa yang ada sehingga seluruh proses tahapan pembuatan Sertifikat Tanah yang ada dapat berjalan dengan lancar.

Meskipun banyak kendala maupun hambatan yang dihadapi saat proses tahapan pembuatan Sertifikat Tanah, namun semuanya dapat dilalui dengan baik. Hal ini dilakukan dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat untuk memperoleh kepastian hukum atas aset yang dimiliki oleh masyarakat tersebut.

“Pemberian Sertifikat Tanah ini merupakan salah satu tujuan dari Pemerintah Daerah dan juga Presiden kita untuk dapat memberikan legalisasi aset kepada seluruh masyarakat Indonesia”, ungkap Kepala ATR/BPN Morut.

Nampak hadir mendampingi Bupati Delis yakni Plh. Kepala Kantor Pertanahan Morut Maryam Hunowu, S.ST, Anggota DPRD Morut Ikhtiarsyah, Camat Bungku Utara Asgar Lawahe, Kapolsek Bungku Utara IPDA Mas’ud Amara, serta Danramil Bungku Utara yang diwakili oleh Serka Kamal Samila.(erny)

Artikel ini telah dibaca 1,071 kali

Baca Lainnya

Mayjen TNI Suhardi : Tidak Ada Prajurit Yang Hebat, Yang Ada Prajurit Yang Terlatih

23 Januari 2025 - 11:32 WIB

Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Candra Wijaya Tutup Program TMMD Ke-122 Kodim 1306/KP

31 Oktober 2024 - 18:33 WIB

Kapoksahli Pangdam XIII/Merdeka Brigjen TNI  Wakhyono Buka Latihan Gladi Posko I Korem 132/Tadulako

12 September 2024 - 19:28 WIB

Hina Profesi Wartawan PWI Sulteng Desak Kapolda Tindak Tegas Dirlantas 

18 Juli 2024 - 23:08 WIB

Dibuka Gubernur Sulteng, PRPG GKST Dihadiri Sejumlah Pejabat Provinsi dan Kebupaten

14 Juli 2024 - 22:58 WIB

Abdul Karim Aldjufriie (AKA) Berdialog dengan Sejumlah Pimpinan Pemuda Klas is GKST Disela-sela Acara Pembukaan Pekan Raya Pemuda Gereja GKST 2024

14 Juli 2024 - 22:36 WIB

Trending di Morowali Utara