Menu

Mode Gelap
Peringati Hari Pahlawan Tahun 2024 Caroll-Sendy Apresiasi Dua Pahlawan Nasional Asal Tomohon Gubernur Olly Dondokambey : HUT Ke-60 Sulawesi Utara Mengalami Kemajuan Pesat KPU Kabupaten Lebak Gelar Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Menparekraf Sandiaga Uno Puji Pemda Sulut Laksanakan Discover North Sulawesi 2024 Saat Ditangkap Kapal MV Lakas Berbendera Filipina Tidak Memiliki Dokumen Lengkap

Minut · 19 Jan 2023 22:32 WIB ·

Presiden Jokowi Resmikan Bendungan Kuwil Kawangkoan, Walikota Carol Senduk Hadir Bersama Kepala Daerah Se-Sulut


Presiden Jokowi Resmikan Bendungan Kuwil Kawangkoan, Walikota Carol Senduk Hadir Bersama Kepala Daerah Se-Sulut Perbesar

Minut, Sulutnews.com – Walikota Tomohon Caroll Joram Azarias Senduk, S.H. menghadiri Peresmian Bendungan Kuwil Kawangkoan di Kabupaten Minahasa Utara yang diresmikan Presiden Republik Indonesia Bapak Joko Widodo, Kamis, 19 Januari 2023.

Sebelum menyampaikan sambutan dalam peresmian itu, Jokowi menyapa para tamu, termasuk di antaranya para pelajar SD, SMP, SMA dari berbagai daerah di Sulawesi Utara yang turut hadir.

“Anak-anakku semuanya selamat pagi. Sehat semuanya? pagi hari ini kepanasan tidak?,” kata Jokowi menyapa para pelajar.

“Panas,” kata para pelajar.

Jokowi mengatakan dirinya juga kepanasan. Biasanya, kata Jokowi, Manado itu dingin, namun kali ini justeru panas.

“Pak Presiden juga panas. Biasanya Manado itu dingin, tapi pagi hari ini panas, tapi panas yang sehat,” ujar Jokowi.

Foto : Presiden RI Joko Widodo, saat menyapa para tamu, termasuk di antaranya para pelajar SD, SMP, SMA dari berbagai daerah di Sulawesi Utara yang turut hadir, Kamis, 19/01/2023

“Bendungan Kuwil merupakan salah satu proyek bendungan di Sulawesi Utara yang mulai dibangun sejak tahun 2016 dengan nilai investasi mencapai Rp1,9 triliun. Bendungan tersebut, kata Presiden, memiliki kapasitas tampung yang sangat besar yaitu 26 juta meter kubik dengan luas genangan 157 hektar yang bisa menjadi pembangkit listrik, kemudian mengurangi banjir di Kota Manado dan mengairi pertanian, mestinya yang di bawah yang nanti terairi” ujar Presiden .

“Kapasitas tampung dari bendungan ini sangat besar sekali, 26 juta meter kubik dengan luas genangan 157 hektare yang kurang lebih akan mengairi sawah, bisa untuk pembangkit listrik tanaga mikro hidro 2 x 0,70 mega watt” lanjutnya.

Presiden pun berharap Bendungan Kuwil dapat memberikan manfaat bagi para petani khususnya di Kabupaten Minahasa Utara. Bendungan Kuwil diharapkan mampu meningkatkan hasil produksi pertanian para petani dengan jumlah panen yang lebih tinggi dari biasanya.

“Dengan mengucapkan bismilahi rahmani rahim, pada pagi hari ini saya resmikan Bendungan Kuwil Kawangkoan di Kabupaten Minahasa Utara, Provinsi Sulawesi Utara, terima kasih wassalamu alaikum warahmatullahi wabarakatu, semoga Tuhan memberkati kita semua” ujar Presiden.

Turut mendampingi Presiden dalam peresmian Bendungan Kuwil yaitu Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey dan Bupati Minahasa Utara Joune Ganda dan turut hadir Wakil Gubernur, Bupati/Wakil Bupati dan Walikota/Wakil walikota se Provinsi Sulawesi Utara.(*/Merson)

Artikel ini telah dibaca 155 kali

Baca Lainnya

Priscilla Cindy Wurangian : Penetapan Perda RTRW Provinsi 2025-2045 Harus Sejalan Visi Misi YSK – VM

13 Februari 2025 - 08:03 WIB

KAPOLRES MINSEL PIMPIN PRESS RELEASE KASUS PEMBUNUHAN TUKANG OJEK DI KECAMATAN AMURANG

12 Februari 2025 - 17:14 WIB

Walikota Tomohon Caroll Senduk Terima Rombongan Kunjungan Kerja Ketua Bersama Anggota DPRD Kota Salatiga

11 Februari 2025 - 22:32 WIB

Astaga!! GM Angkasa Pura Manado, Tuding PLN Penyebab Lift Bandara Rusak Saat Gubernur YSK dan Rombongan Berada di Dalam

11 Februari 2025 - 19:38 WIB

Walikota Caroll Senduk Buka Kegiatan TP2DD dan TPID Kota Tomohon Tahun 2025

10 Februari 2025 - 22:13 WIB

ODS Mandagi Mewakili Walikota Tomohon Hadiri Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Operasi Keselamatan Samrat 2025

10 Februari 2025 - 17:57 WIB

Trending di Kepolisian