Menu

Mode Gelap
Peringati Hari Pahlawan Tahun 2024 Caroll-Sendy Apresiasi Dua Pahlawan Nasional Asal Tomohon Gubernur Olly Dondokambey : HUT Ke-60 Sulawesi Utara Mengalami Kemajuan Pesat KPU Kabupaten Lebak Gelar Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Menparekraf Sandiaga Uno Puji Pemda Sulut Laksanakan Discover North Sulawesi 2024 Saat Ditangkap Kapal MV Lakas Berbendera Filipina Tidak Memiliki Dokumen Lengkap

Morowali Utara · 11 Jul 2024 23:46 WIB ·

Kominfo Morut Laksanakan Koordinasi Bersama di Kementerian Kominfo


Kominfo Morut Laksanakan Koordinasi Bersama di Kementerian Kominfo Perbesar

Morut,sulutnews.com- Dinas Komunikasi dan Informatika Daerah Kabupaten Morowali Utara melaksanakan Koordinasi pada Kementerian Komunikasi dan Informatika di Jakarta, pada Hari Kamis (11/07/2024).

Koordinasi ini dilakukan langsung oleh Kepala Dinas Kominfo Gatot S.E Budiyanto, S.Kom didampingi oleh Guntur S.E, Koordinasi ini merupakan upaya tindak lanjut cepat dari Dinas Komunikasi dan Informatika Daerah Kabupaten Morowali Utara terakit permasalahan jaringan BTS yang berada pada beberapa titik tertentu di Kabupaten Morowali Utara melalui usulan pada kegiatan Musrenbang Tahun 2024.

Pada pertemuan ini Kadis Kominfo menyampaikan segala bentuk usulan dan permasalahan terkait jaringan di sektor pendidikan, kesehatan, kantor camat dan kantor desa, dan laporan lokasi blank spot serta permasalahan sejumlah BTS yang ada di Kabupaten Morowali Utara tetapi tidak berfungsi dengan baik.

Dalam hal ini pihak Bakti Kominfo yang diwakili oleh Pak Toib sebagai penanggung jawab bagian infrastruktur usulan daerah tertinggal, terdepan dan terluar (3T) merespon dengan baik kehadiran Kominfo Morut dan memberikan apresiasi kepada Kadis Kominfo sebagai bukti nyata dan kerjasama dalam upaya peningkatan pelayanan kualitas jaringan di Kabupaten Morowali Utara

Pada kesempatan ini juga pihak Bakti Kominfo melalui pak Toib menyampaikan bahwa pada tahun 2024 Kabupaten Morowali Utara akan mendapatkan bantuan BTS sebanyak 69 titik lokasi yang diharapkan dapat menunjang kualitas layanan jaringan internet di Kabupaten Morowali Utara.

Pada hari yang sama Kadis Kominfo juga melakukan koordinasi pada Bidang Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informatika terkait pembahasan Data Komunitas Informasi Masyarakat (KIM), data ini merupakan informasi dari kelompok masyarakat secara mandiri dan kreatif yang aktivitasnya melakukan pengelolaan informasi dan pemberdayaan masyarakat dalam rangka meningkatkan nilai tambah penyebaran informasi.

Ibu Nurul selaku perwakilan Bidang IKP Kemenkominfo menyampaikan segala bentuk hasil pembinaan KIM yang diterima oleh pusat nantinya juga akan dibagikan melalui seminar dan pelatihan agar seluruh masyarakat yang tergabung dalam KIM juga memilik pengetahuan dan ilmu yang sama dalam pengelolaan informasi di masyarakat, masyarakat juga dapat memanfaatkan untuk pemasaran sektor pariwisata dan UMKM daerah.

Beliau juga menambahkan Kementerian Kominfo juga telah memberikan dukungan dalam penyediaan portal website khusus untuk seluruh Kabupaten/Kota dalam pengelolaan dan penyebaran informasi data KIM, untuk hal ini Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Morowali Utara telah terdaftar saat Bimtek KIM di Kota Kendari.(*/Merson)

Artikel ini telah dibaca 1,124 kali

Baca Lainnya

Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Suhardi Kunjungi Morowali Utara : Perkuat Sinergi Untuk Kesejahteraan Masyarakat

23 Januari 2025 - 23:56 WIB

Jelang Pelantikan, Dugaan Ijazah Palsu Sejumlah Anggota Legislatif Terpilih Jadi Polemik

5 Agustus 2024 - 21:07 WIB

Dibuka Gubernur Sulteng, PRPG GKST Dihadiri Sejumlah Pejabat Provinsi dan Kebupaten

14 Juli 2024 - 22:58 WIB

Abdul Karim Aldjufriie (AKA) Berdialog dengan Sejumlah Pimpinan Pemuda Klas is GKST Disela-sela Acara Pembukaan Pekan Raya Pemuda Gereja GKST 2024

14 Juli 2024 - 22:36 WIB

Wakil Presiden Terpilih Gibran Kunjungi Stand Morowali Utara Saksikan Produk Unggulan pada Apkasi Otonomi Expo JCC

10 Juli 2024 - 22:58 WIB

Kushin Ryu Karatedo Indonesia Morut Raih Medali Terbanyak pada Kejuaraan Karate Bupati Poso

7 Juli 2024 - 20:29 WIB

Trending di Bola & Sports