Menu

Mode Gelap
Peringati Hari Pahlawan Tahun 2024 Caroll-Sendy Apresiasi Dua Pahlawan Nasional Asal Tomohon Gubernur Olly Dondokambey : HUT Ke-60 Sulawesi Utara Mengalami Kemajuan Pesat KPU Kabupaten Lebak Gelar Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Menparekraf Sandiaga Uno Puji Pemda Sulut Laksanakan Discover North Sulawesi 2024 Saat Ditangkap Kapal MV Lakas Berbendera Filipina Tidak Memiliki Dokumen Lengkap

Manado · 28 Nov 2024 12:38 WIB ·

Ardiles Mewoh : 4.401 TPS Telah Dilakukan Pengawasan. Hasil Pemungutan Suara Belum Ditetapkan


Oplus_131072 Perbesar

Oplus_131072

MANADO, Sulutnews.com – Ketua Bawaslu Provinsi Sulawesi Utara Ardiles Mewoh mengatakan, proses tahapan Pilkada serentak tahun 2024 yaitu Pemungutan dan Perhitungan suara sudah selesai, namun untuk hasil akhir perolehan suara terbanyak pasangan kepala daerah Baik Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, Walikota dan Wakil Walikota belum ditetapkan karena masih akan melewati proses secara berjenjang lewat metode hitung manual. Usai menggelar patroli Ketua Bawaslu Sulut Dr.Ardiles Mewoh mengatakan, semua TPS di Sulut berjumlah 4.401 berdasarkan hasil pengawasan, telah terlaksana dan berjalan lancar serta kondusif. Menurutnya, semua catatan Bawaslu ketika ada temuan atau laporan, langsung disampaikan ke KPU dan  ditindaklanjuti jajarannya.

Ketua KPU Sulut bersama forkopimda saat patroli

”Semua laporan dari hasil monitoring kami langsung sampaikan kepada KPU untuk kemudian ditindaklanjuti,” kata Ardiles usai melakukan Patroli Pengawasan Pemungutan dan Perhitungan Suara di TPS, Pemilihan serentak tahun 2024 di Provinsi Sulawesi Utara. Rabu (27/11/2024).

Ketua Bawaslu Sulut saat mengawasi proses pencoblosan di TPS

Ketua Bawaslu ini juga memastikan Bawaslu akan terus lakukan pengawasan, terlebih saat memasuki tahapan selanjutnya yakni rekapitulasi secara berjenjang yang diikuti penetapan hasil yang dimulai 30 November sampai dengan 15 Desember 2024.

Ditempat yang sama, Ketua KPU Sulut Kenly Poluan menyampaikan saat lakukan pemantauan atau monitoring secara bersamaan dengan patroli, secara keseluruhan semua pelaksanaan pungut hitung bejalan baik.“Kami yakin ini berkat dukungan banyak pihak. Sehingga pelaksanan pungut hitung yang dikerjakan jajaran bisa dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab,” ungkapnya.

Meski terdapat hal-hal yang sifatnya kendala teknis, namun semuanya bisa teratasi. Seperti di beberapa tempat terjadi hujan deras.“Sehingga ada situasi TPS sempat terendam air. Namun tak berimplikasi pada logistik dan kendala situasi sosial. Akan tetapi, atas kerja bersama semua bisa ditangani serta dilanjutkan. Hampir semuanya bisa diselesaikan,” tutupnya.

Sedangkan Wakapolda Sulut Brigjen Pol Bahagia Dachi menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua warga Sulut sehingga pilkada serentak boleh berjalan aman dan lancar.” Mohon kita kawal dan jaga sama sama semua tahapan rekapitulasi hingga penetapan,”ujarnya.(josh tinungki)

Artikel ini telah dibaca 1,043 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Jhonny Suak Ajak Ratusan Genzet Sulut Gelorakan Gerakan Anti Korupsi

14 Desember 2024 - 17:29 WIB

SK-DT Pemenang Dihati Masyarakat Sulut, Mengajak Dukung Kerja YSK – Victor 5 Tahun

13 Desember 2024 - 21:00 WIB

Menteri Perdagangan Budi Santoso Kunjungi Gerakan Pangan Murah (GPM) di Manado

13 Desember 2024 - 20:13 WIB

Pnt Richard Sualang Serahkan Hadiah Juara Lomba HUT ke 62 P/KB Sinode GMIM

13 Desember 2024 - 16:18 WIB

BBM di Sulut Tiba-Tiba Berkurang Taufik Tumbelaka : Pemerintah Provinsi Jangan Diam

13 Desember 2024 - 13:54 WIB

Manajer PLN UP3 Manado PT PLN (Persero) Wilayah Suluttenggo Layangkan surat Permohonan Maaf

13 Desember 2024 - 13:03 WIB

Trending di Manado